Pages

 

Senin, 20 Februari 2012

Cara mengunduh Flash Player

Terkadang saat kita membuka sebuah halaman web, ada yang tidak bisa ditampilkan. Bisa jadi karena komputer kita belum terinstal Adobe Flash Player. Untuk bisa mendapatkan program ini, kita bisa unduh secara gratis pada situs adaobe. Caranya bisa ketik www.get.adobe.com/Flashplayer/.
Setelah kita mengakses alamat tersebut, kita tinggal klik icon Download Now. Lebih jelasnya ikuti langkah-langkah berikut:








TRY OUT SIMULASI UN SD 2012

Perpanjangan Waktu Ujian Praktik TIK Kelas 9

Bagi siswa-siswi yang belum mengerjakan ujian praktik saya beri kesempatan sampai tanggal 25 Februari 2012. Jika setelah tanggal tersebut belum mengerjakan nilai saya nol-kan.

Senin, 13 Februari 2012

Tugas Kelas 7

Untuk menambah pengetahuan tentang materi TIK, silahkan kerjakan soal-soal di bawah ini:
1. Apa yang dimaksud dengan input dan input device?
2. Apa yang dimaksud dengan sistem unit?
3. Apa yang dimaksud dengan output dan output device?
4. Sebutkan 5 macam alat input!
5. Sebutkan komponen-komponen dalam sistem unit!
6. Apa yang dimaksud dengan CPU?
7. Sebutkan 5 alat output!
8. Apa yang kamu ketahui tentang sound card?
9. Apa yang kamu ketahui tentang VGA card?
10. Apa yang anda ketahui tentang modem?
11. Sebutkan jenis modem!
12. Apa keuntungan dan kelebihan modem internal?
13. Lan Card adalah ....
14. Hub adalah ....
15. Jelaskan pengertian DPI!
16. Jelaskan pengertian PPI!
17. Sebutkan satuan yang digunakan untuk ukuran besar kecilnya kapasitas simpan sebuah harddisk!
18. 1 GB = ... MB.
19. 20000 MB = ... GB.
20. Apa kegunaan dari LCD Proyektor?

Minggu, 12 Februari 2012

UJIAN PRAKTEK TIK 2012

Bagi siswa-siswi kelas 9, silahkan unduh file petunjuk ujian dan soal ujian, kemudian kerjakan soalnya sesuai petunjuk. untuk mengunduh klik link berikut:
UJI PRAKTEK 2012.rar

Kamis, 09 Februari 2012

Latihan Soal Tengah Semester II Kelas 8 Th 2012

Untuk kelas 8, silakan unduh file soal latihan tengah semester berikut ini, kemudian dikerjakan. Apabila kesulitan dalam menjawab, silahkan hubungi saya pada saat jam istirahat. Untuk unduh klik LATIHAN SOAL 1-KLS 8-2012.docx
Semoga bermanfaat.

Sabtu, 04 Februari 2012

Menghitung Umur dengan Excel

O ya, anak-anak kelas 8, kalian bisa berlatih menghitung umur kalian dengan menggunakan excel. Caranya tidak sulit kok. Dengan sedikit mengenal fungsi Date, maka akan dapat dicari dengan mudah umur kalian masing-masing. Untuk itu kalian klik link di bawah ini, selanjutnya diunduh dan dipelajari.
MENGHITUNG UMUR DENGAN EXCEL.xls